Hidupkan suasana belajar yang menarik dengan Assemblr Edu

 

Membuat media pembelajaran berbasis AR (augmented reality) sebenarnya sudah bukan menjadi barang baru lagi bagi saya. karena seringkali temen-temen yang kebetulan para guru dengan basic IT yang bisa dibilang mumpuni kerap memposting di sosial media mereka terkait media AR ini. 

sudah banyak platform berbasis AR tersedia di internet sekarang ini. dengan berbagai kesibukan menjadi guru tentulah untuk mempelajari keterampilan membuat media berbasis AR ini butuh effort lebih dan tentunya kesempatan yang cukup disamping skill dalam bidang grafis tentunya.

akan tetapi tiba-tiba pemikian dan kendala kendala yang saya pikirkan tadi sirna seketika pada saat membuka flatform karya anak bangsa yang satu ini. segalanya jadi terlihat mudah dengan design interface yang tentunya sangat easy use bagi orang-orang awam seperti saya. hanya dengaan tinggal klak-klik dan sat-set-sat-set kita sudah bisa membuat media pembelajaran berbasis AR dengan begitu mudahnya. 

 ini adalah tampilan antarmuka dari Assemblr untuk pendidikan

jika anda tertarik anda bisa mengklik tautan diatas kemudian tentunya langkah pertama harus anda daftarkan diri anda dengan menggunakan email anda. 


kemudian anda bisa membuat design AR menggunakan template berdasarkan topic yang sudah disediakan di platform Assemblr 


atau anda juga bisa mendesain sendiri desain AR sesuai dengan kemauan anda sendiri yang tentunya fitur-fiturnya sangat mudah digunakan bahkan untuk anda yang baru pertama kali menggunakan aplikasi ini.


meskipun pada dasarnya untuk menggunakan flatform ini secara maksimal, kita  harus membayar akan tetapi dengan versi gratis kita sudah sangat bisa memanfaatkn platform ini untuk membuat media pembelajaran dikelas yang tentunya ini pasti akan sangat powerfull untuk menghidupkan suasana pembelajaran dikelas.

terimakasih sudah membaca tulisan sederhana saya tentang assemblr edu ini ya..

selamat mencoba...




0 Response to "Hidupkan suasana belajar yang menarik dengan Assemblr Edu"

Post a Comment